Rabu, 06 September 2017

PENGERTIAN KERAJINAN

Kerajinan adalah hal yang berkaitan dengan buatan tangan atau kegiatan yang berkaitan dengan barang yang dihasilkan melalui keterampilan tangan (kerajinan tangan). Kerajinan yang dibuat biasanya terbuat dari berbagai bahan. Dari kerajinan ini menghasilkan hiasan atau benda seni maupun barang pakai. Biasanya istilah ini diterapkan untuk cara tradisional dalam membuat barang-barang.


menurut para ahli :

1. Kamus besar Bahasa IndonesiaSeni mempunyai pengertian: (1) halus, kecil dan halus,         tipis dan halus, lembut dan enak didengar, mungil dan elok; (2) keahlian membuat karya       yang bermutu; (3) kesanggupan akal untuk menciptakan sesuatu yang bernilai tinggi (luar     biasa); orang yang berkesanggupan luar biasa.
2. KottakSeni sebagai kualitas, hasil ekspresi, atau alam keindahan atau segala hal yang         melebihi keasliannya serta klasifikasi objek-subjek terhadap kriteria estetis.
3. J.J HogmanKesenian adalah sesuatu yang mempunyai unsur ideas, activities, dan               artifacts.
4. AristotelesSeni adalah peniruan terhadap alam tetapi sifatnya harus ideal.
5. Plato dan RousseauSeni adalah hasil peniruan alam dengan segala seginya.


menurut saya :

kerajinan adalah suatu barang yang diciptakan  dengan akal dan fikiran sendiri dan bisa bermanfaat bagi orang lain.


jenis-jenis kerajinan :

1. Kerajinan batik
       Kain batik dibuat dengan cara melukis dengan menggunakan canting dan kuas di
atas kain dengan bahan lilin yang dipanaskan. Hasil proses membatik tersebut dinamakan batik tulis.


Hasil gambar untuk contoh produk kerajinan batik


2. Kerajinan ukir
       Kerajinan ukir di antara lain berupa seni ukir kayu dan seni ukir logam. Daerah-daerah penghasil
kerajinan ukir kayu di Nusantara, di antaranya adalah Jepara, Cirebon, Bali, Kalimantan, Papua, Madura, dan Sumatra.
       Kerajinan ukir logam terbuat dari perak, tembaga, emas, dan kuningan. Proses pembuatan kerajinan logam banyak menggunakan teknik cetak atau cor, tempa, toreh, dan penyepuhan. Daerah penghasil kerajinan logam di Nusantara, antara lain Jawa Tengah dan Yogyakarta.


Hasil gambar untuk produk kerajinan ukir


3. Kerajinan anyaman
       Anyaman banyak kita jumpai, baik berupa benda pakai maupun benda hias. Anyaman dibuat dari bahan alami dan bahan sintetis. Bahan-bahan alami yang digunakan, antara lain bambu, rotan, daun mendong, dan janur.
       Bahan-bahan sintetis yang digunakan, antara lain plastik, pita, dan kertas. Daerah penghasil kerajinan anyaman, antara lain Bali, Kudus, Kedu, Tasikmalaya, dan Tangerang.

Hasil gambar untuk produk kerajinan anyaman


4. Kerajinan topeng
       Topeng merupakan hasil karya seni kerajinan yang bisa digunakan untuk keperluan perlengkapan tari dan hiasan. Kerajinan topeng umumnya dibuat dari bahan kayu. Daerah penghasil kerajinan topeng di Nusantara, antara lain Yogyakarta, Cirebon, Bali, Surakarta, dan Bandung. Setiap daerah memiliki ciri khas topeng yang berbeda.


Hasil gambar untuk produk kerajinan topeng
5. Kerajinan tenun
       Tenun merupakan hasil kerajinan tradisional yang dibuat dengan teknik dan alat khusus. Kerajinan tenun banyak terdapat di Kalimantan, Minangkabau, Sumatra Utara, NTT, NTB, Lampung, Flores, Sulawesi, dan Palembang. Motif yang dibuat pun berlainan di setiap daerah. Berbagai motif tenun dari Palembang, antara lain mawar Jepang, cantik manis, bintang berantai, nago
besaung, dan bunga cino.
       Ada dua jenis tenun, yaitu tenun ikat dan tenun songket.
Keduanya berbeda dalam teknik dan bahan yang digunakan. Berbeda dengan tenun ikat, pada songket
mendapat tambahan benang emas yang diletakkan dengan teknik tusuk dan cukit.



Hasil gambar untuk produk kerajinan tenun

6. Kerajinan wayang
       Wayang merupakan budaya asli Nusantara, yang ceritanya berasal dari budaya Hindu India. Wayang dibuat untuk seni pertunjukan sekaligus sebagai hiasan. Jenis wayang terdiri atas wayang kulit yang terbuat dari kulit kerbau dan wayang golek yang terbuat dari kayu. Daerah penghasil kerajinan wayang, di antaranya Bali, Yogyakarta, dan Surakarta.


Hasil gambar untuk produk kerajinan wayang














7. Kerajinan keramik
       Keramik merupakan hasil karya seni kerajinan yang berbahan dasar dari tanah. Hasil kerajinan keramik sangat beragam, seperti vas bunga, guci, mangkuk, cangkir, dan lain-lain. Daerah penghasil kerajinan keramik yang terkenal di Nusantara, di antaranya Kasongan (Yogyakarta), Sompok, dan Mayong (Jepara).



Hasil gambar untuk produk kerajinan keramik





Tidak ada komentar:
Write komentar